Monday, July 17, 2006

Dunia ini ...

Sedih sekali ...

- Bencana Aceh belum selesai
- Banjir di Kalimantan dan di pelosok Indonesia lainnya
- Rehabilitasi gempa Jogja baru dimulai
- Tsunami(?) di Pangandaran
- Playboy masih saja terbit
Belum terhitung efek tak langsung dari kesulitan ini, hidup makin sulit saja, orang-orang yang menghabiskan hidupnya, mengambil jalan yang salah, anak-anak yang tidak bisa sekolah, sementara di sisi lain yang bertaburan uang masih saja sibuk memamerkan kekayaannya ...

Lalu Israel sibuk menggempur sesuka hatinya, biadab!

4 comments:

Minarwan (Min) said...

:D Lho kalau Hezbollah memangnya baik Pak? Biadab juga dong. Tuh kirim roket juga kok :D

Tapi emang benerlah keterlaluan Israel gempur orang enggak jelas gitu. Kacau dunia kalau tiap negara bereaksi seperti Israel. Yahudi dengan Arab ini emang enggak bisa damai, turun temurun sejak beberapa ratus tahun silam. Aku pernah baca buku A History of Arab People, karangan Albert Hourani, katanya memang Yahudi itu suku yang eksklusif dan paling susah bersosialisasi dengan orang lain. Prejudice antara suku antara Yahudi vs Arab sudah berlangsung demikian lama sehingga tersulut sedikit saja langsung berkelahi. Dulu pake pedang sekarang yah pake roket dan pesawat tempur.

zuki said...

wah ... bisa rame lagi nih ... :-P

jadi ingat urusan evolusi yang belum sempat saya bahas ... :)

Minarwan (Min) said...

Saya berharap Pak Zuki melihat konflik ini dari jauh sebagai orang netral, karena saya tahu Pak Zuki orang yang bijaksana. :)

Mudah-mudahan jangan seperti teman saya yang langsung "nyaplok" Israel benar dan berhak menyerang Lebanon, menewaskan penduduk sipil yang enggak tahu menahu (berhak kepalamu saya pikir, cuman tidak saya keluarkan ke dia).

Saya jamin kalau saya berdiskusi seperti bukan dengan niat membela Israel atau menyerang orang Arab. Mari Pak kita diskusikan dengan kepala dingin. Saya yakin juga semua pengunjung blog ini adalah orang terdidik sehingga bisa berdiskusi dengan bijaksana. Jangan sampe kita yang jadi penonton akhirnya ikutan memihak salah satu sisi mati-matian tanpa melihat dari persepektif yang tepat.

Anonymous said...

dunia ini.. yang akan kita tinggalkan soon or later.

Cak, Pak,
bikin milis aja, atau apa kek. daripada discuss di 'comment', refod kalo mau liat update-an nya.