Beberapa tahun yang lalu ketika saya masih giat-giatnya mempromosikan Linux di Jakarta, saya rajin menulis, membuat makalah, dan melakukan presentasi di seminar umum maupun di kuliah umum di kampus-kampus. Namun seiring dengan kesibukan di kantor, aktivitas ini berangsur-angsur surut. Hobi saya yang lain, membaca, juga perlahan-lahan tertinggalkan, berganti dengan hobi baru (main gadget ... hehehe) ...
Namun rupanya blog ini bisa 'mengembalikan' kedua hobi ini. Selain mulai rajin membaca kembali, saya juga mulai menekuni 'upacara' tulis-menulis. Yang paling menarik ialah saya menemukan kenikmatan melakukan kedua kegiatan ini.
Seperti kata istri tercinta, dengan menulis kita seperti menciptakan 'dunia' sendiri dengan kita sebagai dalangnya. Kita yang mengatur skenario, para pelaku, kisah awal, hingga akhir 'dunia' ini (jika memang mau diakhiri). Kita bisa membuat 'dunia' ini penuh suka cita, duka cita, menggambarkan perilaku manusia, mencerminkan pengalaman yang kita alami sehari-hari dan seterusnya. Pendeknya, kita 'berkuasa' penuh di 'dunia' ini ... (tentunya jangan dibandingkan sama sekali dengan Yang Maha Besar lagi Berkuasa).
Kata istri, siapa tahu dari berbagai tulisan di blog ini bisa jadi bahan sebuah buku? Ide yang menarik ... membuka wawasan baru (en penghasilan baru hehehe) ... siapa tahu bukan? :-D
No comments:
Post a Comment